Akademi Farmasi YPPM Mandiri Banda Aceh Melakukan Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan LP3I College Banda Aceh

Banda Aceh, 12 Oktober 2021 – Hari ini Akademi Farmasi YPPM Mandiri Banda Aceh melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan LP3I College Banda Aceh. Rosa Mardiana, ST., MT di Ruang Pimpinan Akfar YPPM Mandiri Banda Aceh. Perjanjian Kerja Sama ini ditandatangani oleh Direktur Akfar YPPM Mandiri, Rosa Mardiana, ST., MT, dan Branch Manager LP3I College Banda Aceh, Susilawati, S.Kom.

Perjanjian kerja sama ini bertujuan untuk meningkatkan dan mendukung Program IT dan ADM serta upskilling untuk mahasiswa Akfar YPPM Mandiri. Direktur Akfar YPPM Mandiri, Rosa Mardiana, ST., MT menyatakan antusias dan mengharapkan bahwa dengan adanya kerja sama ini diharapkan dapat memberikan dampak yang baik dalam sistem pendidikan dan bermanfaat bagi civitas akademik bagi kedua Perguruan Tinggi ini.

Salah satu implementasi yang diharapkan dari kerja sama ini yaitu adanya Peserta Magang dari LP3I College Banda Aceh untuk magang di Akfar YPPM Mandiri, dan adanya upskilling yang terwujud dalam bentuk seminar/workshop yang dapat meningkatkan skill dari civitas akademika Akfar YPPM Mandiri.“Saat ini program peserta magang dari LP3I sedang berjalan, dan kedepannya diharapkan kegiatan seminar/workshop dapat segera dilakukan.” ungkap Direktur Akfar YPPM Mandiri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

Begin typing your search term above and press enter to search. Press ESC to cancel.

Back To Top